Pendidikan 3 menit membaca

Siswi SMP IT Masjid Syuhada "Jawara" Penelitian Siswa Tingkat ASEAN

Siswi SMP IT Masjid Syuhada
Para Siswi Pemenang Bersama Guru Pendamping/dwi

JOGJABROADCAST-JOGJA-Prestasi dan kualitas para pelajar Jogja ini patut diacungi jempol , betapa tidak tiga siswi SMP IT Masjid Syuhada Jogja , berhasil menyabet penghargaan pada tingkat ASEAN. Dalam ajang bergengsi ASEAN Innovative Science Environmental and Entrepreneur Fair (AISEEF) Online Competition on January 23rd, 2025.

 

Adalah siswi  TALITHA HUSNAA PRATISTA kelas  (7C) ,ASHADEWI ZADA ARETHA (7D) serta HUMAIRA ATHIRAH RASYIQAH (8D)  yang menjadi jawara dalam even bergengsi bagi dunia Pendidikan di tingkat pelajar dengan mengembangkan penelitian atau riset,

dengan karya Ladders Development of an Educational Boardgame for Megathrust Earthquake Mitigation in Indonesia

 

Ditemui redaksi di sekolah para siswi tersebut menceritakan bagaimana proses penelitiannya hingga mampu menyabet medali penghargaan di tingkat ASEAN.

 

Kami berusaha membuat penelitian karya ilmiah terkait mitigasi kebencanaan bagi anak muda , dengan pola permainan , karena kita tahu Bersama bahwa Indonesia merupakan kawasan yang rawan bencana terutama Yogyakarta  ujar Talitha

 

Karena menurutnya dengan pola permainan maka informasi tentang kebencanaan akan jauh lebih mudah diterima  

 

Untuk itu kami bersepakat untuk melakukan penelitian terkait efektifitas dan resapan informasi tentang kebencanaan untuk anak muda seusia kami , dan tentu saja sampling dan model tersebut kami praktikan di sekolah , timpal Ashadewi.

 

Sementara Humaira menambahkan bahwa tim peneliti pekajar ini harus membagi waktu dengantugas rutin sekolah  dalam mengerjakan penelitian ini.

 

Kami biasanya mengambil waktu saat libur sekolah , seperti pada hari hari sabtu untuk berkumpul untuk melakukan tugas penelitian ini, tentu saja kami selalu didampingi guru pendamping , tambahnya .

 

Semtara guru pendamping Fathul Laili menjelaskan , bahwa pihaknya melihat kemampuan dasar para siswa ini bisa untuk diikutkan dalam lomba ini.

 

Kami melihat ada kemampuan dasar dari para siswi ini untuk melakukan riset atau penelitian , maka kami tim guru melakukan pendampingan untuk ikut dalam ajang ini, dan alhamdulillah berhasil , ujarnya .

 

Dan setelah even ini sekolah juga sedang mempersiapkan para siswa untuk ikut ajang OPSI yakni Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia, ungkapnya .

 

Sementara kepala sekolah SMP IT Masjid Syuhada Meilani Nur menambahkan bahwa sekolah SMP IT Masjid Syuhada memang mengamati perkembangan para siswa ,dalam proses belajar mengajar.

 

Dengan begitu kami akan berusaha memberikan ruang untuk pengembangan  bakat dan kemampuan para siswa hingga membuahkan hasil prestasi, oleh karena sebuah kebanggan tersendiri bagi sekolah Ketika melihat banyak siswa kami yang berhasil meraih prestasi di berbagai bidang , dan sudah menjadi komitmen kami para pengajar di sekolah untuk mampu menghasilkan  para siswa yang berkualitas bukan hanya pada sisi keduniawian semata tetapi juga untuk bidang bidang spiritual , serta ahlak yang terpuji. Tutupnya . (dwi)