JOGJABROADCAST-SLEMAN-Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta melalui Fakultas Kedokteran Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan (FK-KMK) melakukan program kemitraan untuk meningkatkan kualitas dan keunggulan mahasiswanya , hal tersebut terungkap dalam penandatangan Program Kerjasama (PKS) antara pihak UGM dengan pihak Katering Masjid Syuhada sebagi mitra kerja , acara tersebut berlangsung di ruang rapat Gedung Gizi UGM, pada Jumat (14/2-2025).
Dalam kata pengantarnya Dwi Budiningsih .SP.M.Kes.Ph.D, mengemukakan bahwa pihaknya memang memerlukan pihak ketiga agar kualitas pembelajaran mahassiwa tidak hanya sebatas di ruang kelas.
Mahasiswa kami juga harus bisa melihat fakta fakta dan praktik praktik yang ada dilapangan , sehingga ilmu atau teori yang diajarkan di kampus mampu diaplikasikan dengan baik dilapangan , ujar Dwi Budiningsih yang juga menjabat sebagai Ka Prodi.
Sementara dalam kesempatan yang sama Janatun Hastuti, S.Si , M.Kes. Ph.D, di dampingi oleh Riani Witaningrum,S.Gz. MSc.RD dari bagian program Kerjasama menjelaskan bahwa program Kerjasama ini juga bagian dari konsep Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Program Kerjasama yang dibangun ini merupakan bagian dalam konsep pengabdian masyarakat juga , mengingat masyarakat yang sehat dengan gizi Yang baik adalah bagian dalam penting dalam membentuk manusia , dan hal ini sangatlah penting Dimana nanti para mahasiswa yang terjun kemasyarakat akan dapat melihat secara langsung apa yang ada di tengah masyarakat, dan inilah salah satu capaian unit kami di kampus ujarnya .
Terkait dengan pemilihan Katering Masjid Syuhada sebagai tempat berlatih para mahasiswa dalam bentuk Praktek Kerja Lapangan (PKL), dijelaskan pula bahwa pemilihan mitra tentu saja telah melalui berbagai pertimbangan .
Pemilihan mitra kerja bagi para mahasiswa kami tentu saja dengan pertimbangan pertimbangan , tegasnya,
Sementara direksi Katering Masjid Syuhada Sholikin mengemukakan pula bahwa ketering masjid Syuhada telah berdiri sekitar 10 tahunan , dan memang katering yang dipimpinnya hingga saat ini masih eksis dan masih melayani kebutuhan Katering dari berbagai pihak, terutama dari Yayasan Masjid Syuhada .
Kami telah melewati perjalanan panjang dan hingga saat ini kami masih terus bergerak melayani berbagai pesanan makanan, dan saat ini kami juga sudah memiliki sarana dan prasarana yang cukup andal untuk melayani dengan kapasitas ribuan pesanan ujar nya .
Dihubungi dalam kesempatan yang berbeda Direktur Eksekutif Katering Masjid Syuhada Drs, Yana Karyana, M.Si, menambahkan bahwa saat ini Katering Masjid Syuhada , terus melakukan berbagai terobosan dalam hal jasa layanan boga .
Kami selalu mengikuti perkembangan zaman dan teknologi , termasuk teknologi alat memasak , dan terus kami kembangkan , tetapi yang terpenting bagi kami ialah kami harus mampu menyajikan makanan yang Sehat Halal dan Barokah , serta memberikan layanan yang prima . tutupnya. (dwi)